Jiah My Id

The Power of Anak Kampung

Powered by Blogger.
Showing posts with label Bidadari. Show all posts
Showing posts with label Bidadari. Show all posts

Senyum Sang Bidadari

Bismillaahirrahmaanirrahiim....

“Di dalam surga-surga itu ada bidadari-bidadari yang baik-baik (akhlaknya) lagi cantik-cantik parasnya.” (Ar-Rahman: 70)


Dan Bidadari pun cemburu
Aku ingin mengucapkan itu
Padamu teman hidupku
Tapi, apa aku mampu?

Aku tak seputih bidadari
Wajah wujudku
Hanya aku
Seseorang yang butuh bimbinganmu, mengingatkanmu


Bidadari yang digambar di Al-Qur'an memang luar biasa cantik dan indah ahlaknya. Saya pun ingin seperti itu. Tapi, saya lebih ingin Bidadari yang cemburu padaku.

Bidadari itu tak melulu cantik secara ragawi. Tapi saya percaya, ketika hati dan akhlak kita cantik, kita pun bisa jadi seorang bidadari.


#SenyumSangBidadari
Kumpulan Cerpen Religi Romantis
Judul: Senyum Sang Bidadari
Penulis: Nurie Amaya, Anggarani Ahliah Citra, Maya Madu, dkk.
Dimensi: 13x19cm;vi+111 halaman
Terbitan: LovRinz Publishing: Juni 2015
ISBN: 978-602-0849-10-2
Penyunting: Nurie Amaya, Anggarani Ahliah Citra
Penata letak: Anggarani Ahliah Citra
Harga buku: 39.000

Kenapa buku ini?

Karena saya ingin tahu, hal apa yang dilakukan wanita-wanita di dalam buku ini yang bisa menjunjung mereka menjadi seorang bidadari. Jadi, mugkin saya bisa belajar untuk menjadi pribadi yang lebih baik, lebih layak sehingga bisa menjadi bidadari bagi kekasih halal saya nanti.

Saya percaya, bukan hanya fisik mereka yang mungkin biasa, tapi hati mereka yang murnilah yang membawa mereka ke surga-Nya.

Bidadari itu bukan orang yang suci tanpa dosa. Tapi yang pernah melakukan dosa lalu memperbaikinya, bertaubat kepada-Nya.

#SenyumSangBidadari menanti. Kau bisa menjadi bidadari. Atau membawa bidadari, seorang yang halal kau nikahi. Menuju ridho Illahi.


Senyum Sang Bidadari Giveaway